Strategi Pembelajaran PPKn

Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa dapat membedakan konsep model, pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran; jenis-jenis strategi pembelajaran; faktor-faktor penentu dalam pemilihan strategi pembelajaran serta prinsip-prinsip penggunaan strategi pembelajaran dalam konteks standar proses pendidikan; model-model belajar, rumpun model belajar, dan pemilihan metode mengajar; gambaran umum media pembelajaran; keterampilan dasar mengajar; dan pembelajaran berorientasi aktivitas siswa (strategi pembelajaran ekspositori, inkuiri, berbasis masalah, berbasis peningkatan kemampuan berfikir, kooperatif, kontekstual, dan afektif).